Peluncuran Album Penuh Dishold dan Agenda Tour Jawa Bali

Peluncuran Album Penuh Dishold dan Agenda Tour Jawa Bali


Unit Dbeat//Neocrust dari Barat Jakarta, Indonesia. Yang  terbentuk sejak 2016, diisi oleh Pay (Vokal), Tukul (Gitar), Acong (Gitar), Benjo (Bass), dan Agus (Drum). 

Ruang Riang Creative - Beberapa kali berganti personel tidak membuat Dishold berhenti, hingga akhirnya pada tanggal 24 Maret tahun 2022 debut album yang berjudul “The Final Day of Disaster” rilis melalui Greg Mike And Kim Records dalam format kaset berisikan 10 nomor tentang ketakutan, bencana, kematian dan akhir dunia.

Memoar sebagai jembatan menuju album penuh yang akan resmi dirilis Dishold

Satu nomor berjudul “Memoar” sudah resmi rilis di berbagai kanal digital, dan dua nomor selanjutnya sudah dijadwalkan akan menyusul sebagai jembatan menuju album penuh yang akan resmi dirilis di seluruh kanal digital. 

Untuk merayakan lahirnya debut album, beberapa kota telah dipilih untuk masuk dalam daftar rangkaian tur panjang yang akan dimulai pada pertengahan tahun 2022 ini. Berikut adalah kota-kota yang akan jadi saksi dari pagelaran “The Final Day of Disaster Tour 2022” yaitu Jakarta, Cileungsi, Depok, Bekasi, Tangerang, Cipanas, Bandung, Semarang, Jogjakarta, Surabaya, Lamongan, Malang, Kediri, Palembang, dan Bali akan jadi titik terakhir yang akan disambangi.


Dishold, Jakarta.
Instagram: https://www.instagram.com/dishold_jkt/
Bandcamp: https://dishold.bandcamp.com/
Spotify: https://open.spotify.com/artist/5thcPfCdZKi1FpKEez6L93

Kontak kami :
Rizal Aditya (08561692145)
Pay (089616116643)




Ruang Riang Creative

Ruang Riang Creative, Media & Jasa Creative, Jasa Bikin Website, Jasa Bikin CD, Jasa Bikin Kaset, Jasa Sablon, Cosmics Creative.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama