Daftar Film Angga Dwimas Sasongko

Daftar Film Angga Dwimas Sasongko


Daftar Film Angga Dwimas Sasongko
Daftar Film Angga Dwimas Sasongko


Nama Angga Dwimas Sasongko tentunya sudah tidak asing ditelinga para penggemar film Indonesia. Salah satu sineas Indonesia yang berbakat dalam menciptakan sejumlah karya film layar lebar. Selain itu, Angga Dwimas Sasongko juga memiliki sebuah rumah produksi yang cukup dikenal yaitu Visinema Pictures.

Ruang Riang Creative - Sederet karya film Angga Dwimas Sasongko kerap kali masuk dalam nominasi film terbaik di berbagai ajang penghargaan perfilman. Yuk, kepoin beberapa film karya Angga Dwimas Sasongko berikut.

Daftar Rekomendasi Film Angga Dwimas Sasongko

1. Cahaya dari Timur: Beta Maluku

Rekomendasi pertama adalah Cahaya dari Timur yang dibintangi oleh Chicco Jerikho dan Shafira Umm. Film ini diangkat dari kisah nyata, bercerita tentang konflik agama yang terjadi di Ambon. Film Cahaya dari Timur berhasil membawa pulang banyak penghargaan, salah satunya yaitu penghargaan sebagai Film Terbaik FFI 2014. Dalam film ini, Angga Dwimas Sasongko berperan sebagai penulis skenario, produser, sekaligus sutradara.

Cahaya dari Timur mengangkat tema sepak bola. Bercerita tentang seorang mantan pemain sepak bola yang ingin menyelamatkan anak-anak di kampungnya akibat konflik agama. Ia berniat mengakhiri konflik itu dengan mengadakan kompetisi sepak bola. Namun ternyata, keputusannya untuk menyatukan anak-anak yang berbeda agama justru malah membawa perpecahan.

2. Filosofi Kopi

Film kedua yaitu Filosofi Kopi. Dalam film ini, Angga Dwimas Sasongko kembali mengajak Chicco Jerikho. Film Filosofi Kopi diadaptasi dari cerpen karya Dee Lestari dengan judul sama. Dalam film ini, Angga Dwimas Sasongko terlibat sebagai produser dan sutradara.

Chicco Jerikho beradu peran dengan Rio Dewanto sebagai tukang kopi. Film ini bercerita tentang persahabatan Ben dan Jodi dalam mencari kopi Tiwus dengan citarasa kopi terbaik. Demi kelangsungan persahabatan dan kedai mereka yang bernama Filosofi Kopi mereka berpetualang untuk mencari kopi Tiwus. 

3. Love For Sale

Ketiga ada film Love For Sale yang tayang pada 2018 silam. Dalam film Love For Sale, Angga Dwimas Sasongko mengambil peran sebagai seorang produser. Film Love For Sale menampilkan Della Dartyan dan Gading Marten sebagai pemeran utama.

Film Love For Sale menceritakan tentang seorang lelaki jomblo yang sudah terlanjur nyaman dengan kesendiriannya. Hingga pada suatu hari, seorang teman memberi tantangan kepada Gading Marten untuk membawa pasangan ke pesta pernikahan tersebut. Akhirnya ia rela melakukan segala cara hingga menemukan seorang wanita idaman lewat salah satu aplikasi kencan. Seiring berjalannya waktu, benih-benih asmara mereka pun tumbuh. 

4. Keluarga Cemara

Film Keluarga Cemara yang tayang pada 2018 silam ini masuk dalam nominasi kategori Film Bioskop Terpuji di Festival Film Bandung tahun 2019 dan kategori Film Cerita Panjang Terbaik di Festival Film Indonesia tahun 2019. Dalam film ini Angga Dwimas Sasongko kembali berperan sebagai produser.

Film Keluarga Cemara merupakan adaptasi dari sebuah novel karya Arswendo Atmowiloto dan sinetron. Film Keluarga Cemara bercerita tentang sebuah keluarga yang terpaksa harus pindah dari Jakarta ke Bogor akibat ditipu. Kemudian mereka memutar otak untuk tetap bertahan hidup dengan penuh perjuangan dalam menghadapi berbagai masalah yang datang.

5. Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini

Dalam film ini, Angga Dwimas Sasongko kembali mengajak salah satu kolaborator andalannya yang lain, yaitu Rio Dewanto. Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini juga merupakan film adaptasi dari sebuah novel berjudul sama karya Marchella FP. Dalam film ini, Angga Dwimas Sasongko berperan sebagai produser sekaligus sutradara.

Film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini menceritakan tentang Awan yang bertemu Kale, adalah sosok lelaki eksentrik yang berhasil memberinya pengalaman hidup baru tentang arti patah, tumbuh, bangun, jatuh, hilang, dan semua ketakutan lain dalam hidup.

Perubahan sikap Awan kemudian mendapat tekanan dari orang tuanya yang membuat terungkapnya sebuah rahasia sekaligus rasa trauma keluarga Awan. Film ini juga menjadi film Indonesia terlaris pertama sepanjang tahun 2020 dengan lebih dari 2 juta penonton di bioskop seluruh Indonesia.

Sekilas Tentang Angga Dwimas Sasongko


Daftar Film Angga Dwimas Sasongko
Daftar Film Angga Dwimas Sasongko

Angga Dwimas Sasongko, A.Md. lahir pada tanggal 11 Januari 1985. Adalah seorang sutradara muda Indonesia sekaligus produser film. Ia memproduseri film pertamanya, yakni Foto, Kotak Jendela, pada tahun 2006. 

Salah satu karya filmnya, yaitu Hari untuk Amanda mendapatkan 8 nominasi di ajang Piala Citra pada tahun 2010, dengan nominasi Sutradara Terbaik, Pemeran Utama Pria Terbaik - Oka Antara, Pemeran Utama Wanita Terbaik - Fanny Fabriana dan Film Terbaik.

Selain membuat film layar lebar, Angga Dwimas Sasongko juga telah menyutradarai puluhan video klip musik dan iklan komersial dari berbagai brand. Ia juga berkeliling Indonesia untuk mengerjakan beberapa film dokumenter. Selain itu, Angga Dwimas Sasongko juga berprofesi sebagai pendiri dan Pejabat Eksekutif Tertinggi (CEO) dari Visinema Pictures.

Angga Dwimas Sasongko juga dikenal sebagai co-founder dari perusahaan furnitur dan interior dengan label Trystliving, dan CEO Woodchef Indonesia. Pada dua label tersebut, Angga Dwimas Sasongko bertindak sebagai product designer (desainer produk). Selain itu, Angga juga bergabung dalam Archiss, sebuah firma konsultan strategis, sebagai Creative Communication Partner.

Angga Dwimas Sasongko juga merupakan seorang aktivis kemanusiaan yang bekerja untuk Green Music Foundation yang dikelola bersama musisi / seniman (alm.) Glenn Fredly. 

Bersama tim dari perusahaan tersebut, ia kemudian menginisiasi terbentuknya gerakan sosial Save Mentawai untuk merespon bencana tsunami yang terjadi di kepulauan Mentawai pada tahun 2010 silam. 

Angga Dwimas Sasongko juga menginisiasi proyek Pondok Cerdas Indonesia atau disingkat sebagai PONDASI, yaitu sebuah komunitas belajar berbasis perpustakaan, dibangun di komunitas-komunitas masyarakat pulau. Proyek ini pertama kali didirikan di Desa Mapinang Selatan dan Desa Pasapuat Mentawai.

Berikut adalah berbagai daftar karya film Angga Dwimas Sasongko yang bisa anda simak.

Daftar Karya Film Angga Dwimas Sasongko

2005
Catatan Akhir Sekolah

2006
Jomblo
Foto, Kotak Jendela

2007
Jelangkung 3

2008
Musik Hati

2010
Hari untuk Amanda

2014
Cahaya Dari Timur: Beta Maluku

2015
Filosofi Kopi

2016
Surat dari Praha
Wonderful Life

2017
Bukaan 8
Filosofi Kopi 2: Ben & Jody

2018
Love for Sale
Wiro Sableng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212

2019
Keluarga Cemara
Terlalu Tampan
Mantan Manten
Bridezilla
Love for Sale 2
Eggnoid: Cinta & Portal Waktu

2020
Menanti Keajaiban
Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini
Story of Kale: When Someone's in Love
Generasi 90an: Melankolia

2021
Pulau Plastik: Perjalanan dan Catatan untuk Masa Depan
Konfabulasi
Nussa
Aum!

2022
Ben & Jody
Jagat Arwah
Mencuri Raden Saleh
24 Jam Bersama Gaspar
Ali Topan Anak Jalanan
Kamu Terlalu Banyak Bercanda

Nah itu tadi ulasan singkat tentang daftar film Angga Dwimas Sasongko yang mungkin diantaranya sudah kalian tonton. Simak juga artikel menarik lain di halaman utama. Selamat membaca!.


Baca Juga:

- Simak Daftar Empire XXI Seluruh Indonesia




Ruang Riang Creative

Ruang Riang Creative, Media & Jasa Creative, Jasa Bikin Website, Jasa Bikin CD, Jasa Bikin Kaset, Jasa Sablon, Cosmics Creative.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama